Sepatu wanita high heels menjadi pilihan para wanita ketika menghadiri berbagai acara resmi. Selain digunakan dalam acara resmi, sepatu jenis ini juga sering digunakan dalam momen apapun. Bagi kaki pemakainya akan terlihat lebih panjang dan jenjang serta menawan. Berbagai model dan jenis sepatu hak tinggi ini ramai ditawarkan para produsen. Berikut beberapa jenis sepatu wanita high heels yang patut Anda ketahui:
1. Stiletto
Bentuk hak sepatu jenis ini runcing ke bawah dan tingginya bervariasi dari 2,5 cm sampai dengan 25 cm. sepatu ini paling identik dengan sepatu berhak tinggi dan memberikan efek tinggi pada pemakainya.
2. Block
Hak sepatu ini lebih lebar dan bagian bawahnya lebih rata, sehingga nyaman digunakan.
3. Wedges
Sepatu wanita high heels jenis ini sol sepatu berfungsi juga sebagai hak. Sepatu jenis ini sengaja dibuat tinggi pada bagian belakang. Wedges dijadikan pilihan alternatif sepatu hak tinggi karena dirasa lebih nyaman dipakai.
4. Pump
Model atau jenis ini dibuat menutupi seluruh bagian kaki kecuali bagian punggung. Jenis ini paling populer digunakan di sepatu kaum hawa.
5. Mule
Sepatu wanita high heels jenis ini dirancang hanya menutupi bagian depan kaki saja bagian lainnya dibiarkan terbuka.
6. Gladiator
Jenis ini mirip dengan sepatu zaman gladiator Romawi yaitu adanya strap kecil mengitari bagian kaki.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar